Samsul Maaruf Berharap Usulan di Musrenbang Bisa Terealisasi

TANJUNG REDEB, Borneopost.com – Anggota DPRD Berau, Samsul Maaruf, berharap usulan yang disampaikan seluruh lurah pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tanjung Redeb bisa direalisasikan.

Dikatakannya, pada Musrenbang Tanjung Redeb, ada sekitar 647 usulan dari 6 kelurahan di Kecamatan Tanjung Redeb. “Semoga pemerintah daerah bisa merealisasikan anggaran sesuai dengan usulan yang diterima,” ucapnya.

Kemudian ditambah dengan beberapa usulan yang diberikan oleh beberapa anggota DPRD dari Dapil I, tentu itu akan menjadi suatu catatan penting untuk pemerintah daerah supaya nanti apa yang menjadi prioritas bisa terlaksana.

“Kita optimistis karena dari awal ibu bupati juga sudah menyampaikan bahwa anggaran yang ada di pemerintah daerah cukup besar,” ujarnya.

“Jadi kita berharap, dengan anggaran yang ada pada pemerintah daerah tentunya dapat merealisasikan usulan yang telah di sampaikan. Saya percaya lebih dari 50 persen usulan bisa terserap dengan baik,” lanjutnya.

Dirinya berharap dengan adanya musrenbang bisa menjadi catatan penting untuk pemerintah daerah dalam pengembangan pembangunan utuk Berau lebih maju lagi. “Dengan anggara sebesar Rp 3,7 triliun seperti yang dikatakan bupati harunya bisa terealisasi semua,” pungkasnya. (Pin/ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *