Gelar Pemusnahan Barang Bukti Tindak Kejahatan, Kajari Berau Berharap Dapat Menimbulkan Efek Jera Bagi Pelaku Kejahatan

TANJUNG REDEB,Borneo Post – Kejaksaan Negri (Kejari) Berau menggelar Pemusnahan barang bukti tindak pidana umum, terhadap barang bukti yang telah berkekuatan hukum tetap ( incracht van gawi jsde), yang di selenggarakan di kantor Kejari Berau, Rabu (19/6/2024).

Hadir di acara pemusnahan tersebut, Kepala kantor kejaksanaa Berau, Wakil Bupati Berau, Ketua DPRD Berau, Kapolres Berau, ketua pengadilan, dandim, dirut RSUD, kepala dinas kesehatan beserta kasi dan kasubag kejari berau.

Kepala Kejaksaa Berau, Hari Wibowo mengatakan, bahwa pada kesempatan tersebut Rabu 19/8/2024 kejari Berau telah melaksanakan pemusnahan barang bukti yang mana Barang bukti tersebut telah memiliki kekuatan hukum tetap.

“Pemusnahan ini berdasarkan surat keputusan pengadilan negri Tanjung Redeb,” ucapnya.

 Hari juga mengungkapkan, sebanyak 98 Barang bukti yang berhasil dikumpulkan sejak Januari 2024 sampai Mei 2024 berhasil ia musnahkan di acara pemusnahan tersebut.

“Pemusnahan nya sendiri kitalakukan dengan cara dibakar,di blender, dihancurkan dan dipotong,” ujarnya.

Dilanjutnya, adapun jenis-jenis barang bukti  yang terkumpul dan telah berhasil dimusnahkan pada kesempatan tersebut adalah, Barang Bukti narkotika, barang bukti jenis OHARDA, Barang bukti TPUL, Barang Bukti jenis TIPIRING serta Obat-obatan jenis double L.

“Semua telah kita musnahkan hari ini,” jelasnya.

Ia berharap, dangan ada kegiatan pemusnahan tersebut bisa memberikan efek jera kepada para pelaku tindak kejahatan yang ada di Kabupaten Berau.

Sementara itu ditempat yang sama, Wakil Bupati Berau Gamalis, dalam sambutan nya turut mengatakan, atas nama pribadi dan pemerintah daerah dirinya mengapresiasi atas kegiatan tersebut.

“Ini sebagai bentuk ketegasan kita terhadap atas segala tindak kejahatan yang terjadi di Berau,” imbuhnya.

Sehingganya gamalis mendorong kinerja terbaik untuk semua nya, khususnya untuk aparat penegak hukum dan keamanan agar lebih memperketat penjagaan di Bumi Batiwakkal.

“Besar harapan saya agar Berau menjadi daerah yang aman dan terhindar dari segala tindak kejahan,” benernya.

Untuk itu, dirinya menghimbau kepada masyrakat yang ada di Kabupaten Berau agar mendukung kinerja aparat penegak hukum yang ada di Kabupaten Berau.

“Segera laporkan bila ada yang melihat atau mengetahui indikasi dari tindak kejahatan yang ada di Kabupaten Berau,” pungkasnya.

Reporter : Arifin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *