Menjelang Lebaran, Komisi I DPRD meminta Pihak Rumah Sakit Dan Lainnya Lebih Siap Dalam Mengatasi Pasien Yang Akan Datang

TANJUNG REDEB, BORNEOPOST – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten berau, Ratna Kalalembang, berharap pelayanan tenaga kesehatan dapat bekerja lebih maksimal dalam menghadapi momen hari besar agama Islam yaitu Idul Fitri.

Hal tersebut di ungkapkan nya pada BorneoPost kemarin Senin (17/4/2023) usai mengikuti agenda rapat paripurna di ruang rapat paripurna DPRD Berau.

Ia mengatakan,Menghadapi momen hari besar agama Islam yang sebentar lagi akan kita rasakan pastinya hilir mudik masyarakat yang ingin berpulang ke kampungnya masing-masing akan semakin padat, untuk itu dirinya selaku wakil rakyat selaku wakil rakyat meminta agar pihak rumah sakit atau pun tenaga kesehatan yang telah di tempatkan di titik-titik tertentu untuk menghadapi lonjakan mudik lebaran bisa lebih siap dan lebih konsisten dalam bekerja.

“Artinya, jangan sampai adanya kecelakaan saat mudik tenaga kesehatan tidak sedang berada di tempat,”Ucapnya.

Seperti yang telah kita ketahui, momen dimana terjadinya peningkatan arus alur mudik seperti saat ini bukanlah hal yang baru, yang dimana masyarakat akan berbondong-bondong untuk melakukan mudik atau pulang kampung ketempat tinggalnya masing-masing. maka dari itu untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan selama proses mudik diharapkan tenaga kesehatan yang telah di tempatkan di titik-titik atau pun Posko-posko yang telah di tentukan bisa bekerja lebih ekstra lagi dalam memantau dan menjaga kesehatan masyarakat yang sedang mudik tersebut.

“biasanya kan orang mudik pasti buru-buru agar secepatnya bisa bertemu keluarga nya masing-masing, disitulah momen rawan kecelakaan sering terjadi,”jelasnya.

Untuk itu, dirinya berharap agar kesiapan seperti obat-obatan ataupun alat medis yang akan di gunakan tenaga kesehatan dalam berjaga-jaga selama bertugas dapat terpenuhi dengan baik dan siap.

“jangan sampai ada kasus yang menyatakan kurang nya obat atau alat medis disaat sedang menangani pasien laka nantinya,”tutupnya,(PiN/ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *