Samarinda, Borneo Post- Komisariat Pemuda Katolik Kalimantan Timur (KOMDA KALTIM) menggelar musyawarah serta Masa Penerimaan Anggota (MAPENTA), yang berlangsung di Aula Gereja Katedral Santa Maria Penolong Abadi Samarinda, Lantai 4. Pada Minggu (13/10/2024).
Acara ini bertujuan untuk mengumpulkan dan memperkenalkan seluruh anggota kepengurusan yang baru guna membentuk silahturahmi sekaligus memberikan edukasi terkait makna Pemuda Katolik serta manfaat organisasi tersebut bagi masyarakat luas.
Marianna Tukan, selaku ketua Pemuda Katolik (PK) Kaltim menyebut acara ini sekaligus menentukan kepengurusan baru Komcab (Komisariat Pemuda Katolik Cabang) Samarinda.
“Jadi malam ini kami telah melakukan kegiatan Mapenta, yaitu masa penerimaan anggota baru untuk Pemuda Katolik lalu kami juga melanjutkan dengan Muskomcab langsung”, tuturnya.
“Kita mengakomodir Muskomcab ini untuk memilih ketua dari Komcab Samarinda, karenakan selama ini mereka masih SK nya karteker, jadi hari ini telah terpilih satu ketua yang baru yaitu Bapak Agustinus Dosa S.Pd yang akan menjadi ketua Komcab Samarinda”, tambahnya.
Dirinya berharap dengan adanya kepengurusan baru Komcab Samarinda, dapat menumbuhkan semangat baru serta menghidupkan kembali peran organisasi ini yang sudah lama mati suri.
“Harapannya adalah dengan kepengurusan yang baru ini yang diketuai oleh Agustinus Dosa, boleh kembali menggairahkan pemuda-pemuda Katolik Samarinda menjadi garam dan terang di masyarakat serta merangkul seluruh teman -teman muda juga bekerja sama dengan OPD setingkat kota Samarinda”, sambungnya.
Sementara itu, Agustinus Dosa, yang baru saja terpilih sebagai ketua Komcab Samarinda memberikan apresiasinya kepada semua peserta yang hadir dalam musyawarah tersebut yang sudah memilihnya sebagai ketua Komcab Samarinda.
“Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan untuk mengemban tugas sebagai ketua pemuda Katolik Komcab Samarinda”, jawabnya.
“Dan juga nantinya dengan struktur kepengurusan yang baru bisa mengembangkan pemuda Katolik dan berupaya mengembalikan pemuda Katolik untuk bisa kembali berkontribusi dalam masyarakat”, tambahnya.
Terakhir, dirinya juga berharap semua pihak yang ada dalam organisasi ini dapat memberikan masukkan atau arahan agar organisasi ini dapat berlajan dengan baik dan berkelanjutan.
“Dan tentunya sebagai ketua terpilih, Saya berharap dukungan dan juga masukkan dari berbagai pihak, dari para senior dan juga dari anggota maupun berbagai elemen masyarakat untuk kiranya bersama-sama mengembangkan dan berkontribusi dalam menjalankan organisasi pemuda Katolik ini”, pungkasnya. (Delvi)