Pol PP Berau Akan Kerahkan Seluruh Personil Untuk Pengamanan Sholat idul Adha

TANJUNG REDEB, Borneo Post – H-1 Lebaran Idul Adha di Berau, satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Berau Akan gelar aksi siaga di seputaran tempat rawan menjelang peringatan hari besar keagamaan umat Islam atau lebaran idul Adha.

Di konfirmasi melalui via telpon, Anang Saprani selaku Kasatpol PP Tanjung Redeb mengatakan, bahwasanya menjelang lebaran idul Adha yang rencananya besok akan di peringati oleh umat Islam di seluruh dunia, satuan polisi pamong praja telah membentuk tim pengaman selama proses ibadah sholat idul Adha berlangsung.

“Tim yang kita bentuk akan kita tempatkan di masjid-masjid seputaran tanjung redeb dan sekitarnya untuk menjaga keamanan dikala orang sedang melakukan ibadah sholat,”ucapnya.

Kegiatan siaga idul Adha ini di akuinya memang kegiatan rutin yang di lakukan Personil nya menjelang idul Adha bahkan bukan pada perayaan keagamaan Islam saja melainkan agama-agama yang lain nya juga, karena tugas utama para personil ialah menciptakan ke kondusifan saat perayaan nantinya.

“Pengamanan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang selalu dilaksanakan guna menciptakan suasana aman yang kondusif selama pelaksanaan solat Idul Adha berlangsung.” Ujar ketua Pimpinan Satuan Polisi Pamong Praja H. Anang Saprani.

Dirinya juga memaparkan, selain menjaga kekondusifan masyarakat yang beribadah, personil juga di tugaskan untuk pengamanan lahan parkir, agar kendaraan masyarakat yang tengah beribadah tetap aman dan tidak terparkir dengan sembarangan.

“Kita juga melakukan pengaturan parkir kendaraan para jema’ah agar tidak parkir sembarangan dengan mengarahkan ke tempat yang sudah ditentukan sehingga tidak menimbulkan kemacetan lalulintas.

Ia berharap masyarakat yang Memperingati hari besar agama Islam tahun ini agar terus Terpantau, pelaksanaan Sholat Idul Adha diseputaran Kota Kabupaten Berau akan berjalan aman,kondusif,dan tanpa ada gangguan dan kemacetan lalulintas di jalan sehingga menciptakan suasana yang aman dan nyaman dari awal hingga selesainya melaksanakan Sholat Idul Adha.

“Bukan hanya penertibkan keamanan lalulintas tetapi juga menjaga keamanan berlangsung pemotongan hewan qurban di titik-titik tertentu yang sudah tetapkan sebagai tempat pembagian hewan qurban bagi masyarakat,”Tutupnya.(SiL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *