Musorkab KONI Sempat Tegang, ALHAMID: Jabatan Itu Sementara, tapi Kekeluargaan yang Utama

TANJUNG REDEB, Borneopost.com – Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Berau dalam rangka pemilihan Ketua KONI Berau periode 2023-2027 di Ballroom Hotel Exclusive Kabupaten Berau, Minggu (19/2/2023) masih berlangsung.

Hingga berita ini diturunkan, Musorkab belum menghasilkan ketua terpilih. Musorkab masih pada pleno dua penyampaian laporan pertanggungjawaban ketua KONI Berau periode 2019-2023.

Ketua KONI Berau periode 2019-2023, HM Alhamid, di sela penyampaian laporan pertanggungjawabannya berharap jalannya Musorkab berjalan lancar.

“Saya berharap situasi Musorkab KONI Berau berjalan secara kekeluargaan hingga menghasilkan ketua terpilih. karena jabatan itu sementara, tapi kekeluargaan yang utama,” katanya.

Apalagi lanjut Alhamid, para kandidat calon ketua KONI Berau merupakan putra terbaik Berau.

“Kalau ada kepentingan dan riak-riak itu merupakan dinamika dalam Musorkab. Tapi saya berharap tetap berjalan secara kekeluargaan,” lanjutnya.

Menurut Alhamid, Kabupaten Berau mampu mencetak prestasi olahraga berkat kerja keras semua pihak yang terlibat dalam bidang olahraga.

“Bukan hanya peran ketua KONI. Ada dukungan cabor dan pemerintah daerah,” ujarnya.

Selain itu, Alhamid berharap Ketua KONI yang terpilih harus lebih baik dari sebelumnya. “Harapan saya KONI lebih baik lagi,” sebutnya.

Diketahui, jalannya Musorkab KONI Berau sempat berjalan alot dan terjadi ketegangan. Beberapa peserta sempat menyampaikan interupsi hingga beradu argumen saat pembahasan tata tertib Musorkab. (Hbp)

Exit mobile version