TANJUNG REDEB, Borneopost.com – Anggota Komisi II DPRD Berau, M. Yusuf, meminta komitmen dari PLN UP3 Berau, bahwa setelah proses pemeliharaan pembangkit dan penambahan mesin yang dijanjikan, tidak ada lagi pemadaman listrik bergilir di Kabupaten Berau.
Dia menyampaikan, setelah pihaknya menggelar rapat dengar pendapat bersama manajemen PLN UP3 Berau dan PT Indo Pusaka Berau (IPB), ada kabar gembira bahwa terhitung 3 April 2023 nanti, listrik akan normal kembali seperti biasa.
“Setelah kita melakukan hearing bersama pihak PLTU dan PLN, kita berharap permasalahan mesin tidak berkepanjangan.
Cukup dengan permasalahan yang kita alami beberapa hari ini saja, yakni pemadaman bergilir,” katanya.
Dirinya juga mengharapkan permasalahan-permasalahan internal atau pun yang lainnya dibahas belakangan saja.
“Kita fokus pada normalisasi listrik dulu, apalagi menjelang Ramadan ini jangan sampai ada mati lampu lagi,” ungkapnya. (PiN/ADV)